Durable Lebih Lama, Berikut Cara Merawat Speaker Aktif Terbaik

Speaker aktif menjadi barang yang sudah tidak asing di kalangan masyarakat. Mendengarkan musik dengan menggunakan speaker memang akan lebih mantap. Dan untuk mendapatkan speaker aktif terbaik, kocek yang dibutuhkan cukup dalam. Untuk itu, penting bagi anda merawat perangkat audio tersebut dengan tepat. Simak caranya berikut.


Cara Tepat Untuk Merawat Speaker Aktif


1. Perhatikan Spesifikasi Speaker

Audio Sound System - Untuk menentukan cara merawat yang paling tepat, anda harus tahu terlebih dahulu spesifikasi speaker satu ini. Spesifikasi tersebut bisa meliputi, apakah menggunakan 2 jalur atau 3 jalur. Mengingat di setiap jalur akan memiliki frekuensi yang tentunya berbeda. Untuk dua jalur atau 2 way umumnya bisa dimainkan untuk frekuensi rendah.

Sementara untuk 3 way bisa dimainkan pada beberapa frekuensi mulai dari tinggi, tengah dan rendah. Inilah mengapa 3 way akan bisa menghasilkan suara yang lebih detail dibandingkan 2 way. Jika anda mengetahui spesifikasinya, maka anda bisa tahu seberapa kemampuan dari speaker aktif terbaik yang anda miliki.


2. Hindari Setting Frekuensi Terlalu Rendah

Karena anda sudah mengetahui frekuensinya, maka sebaiknya anda tidak menyettingnya pada frekuensi yang sangat rendah. Sebenarnya pada speaker aktif ada tiga frekuensi yang bisa dicover oleh speaker. Dibagi menjadi woofer, midrange dan juga tweeter. Ketiganya tentunya akan memiliki karakteristik yang berbeda beda.

Hal ini membuat tone control dari kekuatan bass maupun treble harus diatur dengan pas. Tujuannya untuk menghindari feedback, oleh sebab itu sebaiknya anda tidak mengatur nada atau suara pada frekuensi yang begitu rendah. Jika dilakukan maka akan membuat speaker aktif tak akan bisa menerima getaran dan menyebabkan speaker cepat rusak.


3. Menghindari Feedback

Anda pasti sering mendengar suara dengung yang menyakitkan telinga ketika microphone tersambung dengan speaker atau saat posisinya terlalu dekat. Hal inilah yang disebut dengan feedback dan bukanlah hal yang bagus untuk speaker terbaik anda. Untuk itu jauhkan microphone atau mengecilkan volume saat sedang hubungkan jack pada speaker.


4. Jangan Hubungkan Kabel atau Perangkat Saat On

Cara merawat speaker aktif agar awet selanjutnya adalah tidak menghubungkan kabel atau ke perangkat lain ketika kondisinya masih on. Kebiasaan ini akan menyebabkan feedback yang tadi sudah disinggung akan mempengaruhi kondisi speaker. Ada baiknya untuk mematikan terlebih dahulu sebelum menghubungkan kabel atau perangkat lain, barulah nanti dihidupkan kembali.

bliaudio - Speaker aktif sekalipun sudah paling baik atau paling mahal sekalipun bisa cepat rusak jika tak pandai merawatnya. Untuk itu, anda bisa memulai cara cara sederhana yang telah disebutkan agar tahan lama. selain tahan lama, performa dari speaker sendiri juga bisa terjaga. Jangan lupa untuk membersihkan bagian bagian yang terkena debu agar tidak mengganggu kualitas audio yang dihasilkan.

Juragan Ilmu

Situs ini didedikasikan untuk Anda semua para pegiat ilmu, yang mana kami akan memberikan informasi yang bermanfaat dan tentunya akan menambah pengetahuan Anda. Silahkan baca dan semoga bermanfaat.

0コメント

  • 1000 / 1000